Pages

Senin, 28 Maret 2011

saljuu? brr..
















putih-putih apaan tuh ya?
ada yang tau nggak?

hem..hemm..
betul sekali!
itu adalah pohon yang tertutupi salju..
unik ya salju itu..
tapii, bagaimana cara terbentuknya yaa??
intipp yyuukk~

Berawal dari uap air yang berkumpul di atmosfer Bumi, kumpulan uap air mendingin sampai pada titik kondensasi (yaitu temperatur di mana gas berubah bentuk menjadi cair atau padat), kemudian menggumpal membentuk awan.kumpulan uap terus bertambah dan bergabung ke dalam awan tersebut, massanya juga bertambah, sehingga pada suatu ketika udara tidak sanggup lagi menahannya. Awan tersebut pecah dan partikel air pun jatuh ke Bumi. Partikel air yang jatuh itu adalah air murni (belum terkotori oleh partikel lain). Air murni tidak langsung membeku pada temperatur 0 derajat Celcius, karena pada suhu tersebut terjadi perubahan fase dari cair ke padat.

Biasanya temperatur udara tepat di bawah awan adalah di bawah 0 derajat Celcius (temperatur udara tergantung pada ketinggiannya di atas permukaan air laut). Tapi, temperatur yang rendah saja belum cukup untuk menciptakan salju. Saat partikel-partikel air murni tersebut bersentuhan dengan udara, maka air murni tersebut terkotori oleh partikel-partikel lain. Ada partikel-partikel tertentu yang berfungsi mempercepat fase pembekuan, sehingga air murni dengan cepat menjadi kristal-kristal es.

Partikel-partikel pengotor yang terlibat dalam proses ini disebut nukleator, selain berfungsi sebagai pemercepat fase pembekuan, juga perekat antaruap air. Sehingga partikel air (yang tidak murni lagi) bergabung bersama dengan partikel air lainnya membentuk kristal lebih besar.

Jika temperatur udara tidak sampai melelehkan kristal es tersebut, kristal-kristal es jatuh ke tanah. Dan jadilah salju!

oh iya salju ternyata juga memiliki berbagai macam bentuk loo!
ini diaa..



















(wah, maaf ya kalo gambarnya kurang jelas..)

nahh makanya salju hanya bisa turun di daerah yang beriklim subtropis..
dan bagi kalian yang berminat ngeliat salju asli, datang aja ke negara-negara yang beriklim subtropis..
tapi jangan salah bulan ya!
nanti kalian ke sana ternyata masih musim semi, musim panas, atau musim gugur..
hehehe..





Tidak ada komentar:

Posting Komentar